Tabel Angsuran KPR BRI : Syarat, Bunga dan Biaya lain

Tabel Angsuran KPR BRI – Memiliki rumah secara kredit lewat bank adalah salah satu jalan yang paling mungkin di jaman sekarang bagi para masyarakat menengah kebawah. Pesatnya perkembangan ekonomi membuat properti rumah, apartemen, tanah harganya menjulang tinggi, sementara pendapatan masih segitu gitu aja. Kalau tidak memiliki warisan atau tabungan ratusan sejuta mana mungkin membeli rumah impian.

Mau Menabung untuk beli rumah? Bukan jaminan. Karena pergerakan harga lebih cepat daripada perkembangan saldo tabunganmu. Disaat uang terkumpul, harga tanah atau bangunan yang kau impikan sudah melambung tinggi harganya. Untuk mengejar ketinggalan bisa dengan kredit.

Mengenal KPR BRI

BRI adalah salah satu bank BUMN yang menyediakan progam kredit Kepemilikan rumah, KPR bagi para nasabah. KPR BRI memberikan solusi bagi masyarakat yang menginginkan rumah tinggal, apartemen, condotel, ruko atau rukan secara angsuran. Pembelian bisa dalam keadaan baru bekas, refinancing, top up pinjaman, pembangunan atau renovasi, dan take over KPR/take over top up dari bank lain.

KPR ini tidak ditunjukan kepada masyarakat kelas menengah kebawah. Sebab menerapkan bunga floating (mengambang) dengan bunga sebesar 6,5% (fixed 1 tahun pertama) dan 9,5% (fixed 3 tahun pertama) dan bertambah setelahnya. Syarat minimal gaji diatas 3 juta.

KPR Subsidi

BRI juga menyediakan tipe KPR subsidi bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) dengan gaji pokok/penghasilan dibawah Rp 4 juta. KPR subsidi merupakan KPR yang sebagain bunga atau angsuran di subsidi pemerintah. Hal ini tentu sangat membantu masyarakat yang ingin memiliki rumah dengan cicilan terjangkau. KPR BRI subsidi bisa diangsur mulai dari 900 ribu dengan bunga 5% per tahun sampai kredit lunas. Lebih jelasnya bisa cek tabel angsuran KPR BRI dibawah untuk detail angsuran.

KPR BRI subsidi diperuntukan untuk nasabah yang benar benar belum punya rumah. Baru kredit untuk Rumah pertamanya dan Belum pernah sama sekali menerima subsidi perumahan dari Pemerintah. Rumah yang diambil atau di KPR tujuannya untuk untuk dihuni, Tidak boleh disewakan, dikontrakan, dijual selama 5 tahun pertama.

Syarat KPR BRI

Setiap calon debitur yang ingin mengajukan KPR BRI baik subsidi maupun non subsidi haru memenuhi ketentuan dibawah ini :

  • Lokasi  tempat tinggal,  lokasi bekerja, usaha atau praktek  calon debitur di wilayah dimana Kantor Cabang BRI berada.
  • Minimal usia 21 tahun atau sudah menikah
  • Memiliki tabungan BRI BRITAMA, nantinya digunakan untuk pembayaran angsuran.
  • Melampirkan dokumen kredit antara lain : copy KTP, copy Kartu Keluarga, surat nikah, NPWP, pas foto suami/istri terbaru, surat keterangan gaji dsb)
  • Surat domisili jika tinggal diluar alamat yang tertera di KTP

Cara Pengajuan :

Ada dua cara pengajuan KPR BRI, pertama seperti biasa melalui kantor cabang BRI dan kedua lewat online melalui aplikasi BRISPOT. Namun penulis hanya memberikan gambaran dan merekomendasikan untuk mengajukan lewat kantor cabang saja, karena lebih mudah. Sebab belum tentu, kalian paham penggunaan aplikasinya.

  • Pahami dulu tentang kemampuan finansial dengan mempertimbangan besaran dan tenor yang diambil. Bisa lihat tabel angsuran KPR BRI terbaru.
  • Pahami dulu tentang biaya biaya yang keluar dalam proses pengajuan seperti DP, provisi dan administrasi
  • Jika sudah mempertimbangkan semua, Silakan datang ke Kantor cabang BRI sesuai tempat tinggal, kerja atau usaha
  • Bawa semua dokumen persyaratan yang dibutuhkan,
  • Ambil antrian, nunggu sesuai nomor antrian. Kemudian utarakan maksud ingin mengajukan KPR. Sampai disini, CS akan memandu Anda sampai proses pengajuan selesai.

Biaya biaya Proses Pengajuan KPR

Kadang, biaya biaya yang keluar dalam proses pengajuan KPR tidak terlalu dipikirkan. Padahal itu penting agar bisa dipersiapkan sejak awal. Terus apa saja biayanya selain angsuran per bulan?

  • biaya provisi 1% dari total pinjaman
  • biaya administrasi 0,1% dari total pinjaman yang telah disetujui;
  • Apprasial (tergantung kebijakan bank dan pihak developer KPR)
  • biaya asuransi jiwa dan kebakaran

Biaya biaya tersebut keluar saat pertama saja, selanjutnya Anda tinggal mengangsur sesuai nominal angsuran.

Tabel Angsuran KPR BRI

Penting, sebelum menentukan besaran angsuran dan tenor , silakan paham mana yang cocok sesuai kemampuan finansial Anda. Berikut tabel angsuran KPR BRI :

tabel angsuran KPR BRI

Keunggulan KPR BRI

  • Proses pengajuan cepat dan mudah, karena bisa dilakukan secara online lewat aplikasi BRISPOT
  • Bunga lebih kompetitif, apalagi jika mengambil jenis KPRS subsidi hanya 5%
  • Jangka waktu pembayaran sampai 20 tahun. Hal ini bisa dilakukan agar angsuran perbulan tidak terlalu besar dan memberat keuangan keluarga.
  • Down Payment, DP atau uang muka mulai dari 10%
  • Tidak hanya pembiayaan KPR baru atau bekas, BRI bisa juga melayani refinancing, top up, pembangunan, renovasi, dan take over/take over top up dari bank lain. Misal take over dari Mandiri, BNI, BCA, cimb niaga, BTN dan bank lainnya
  • Asuransi jiwa dan asurasni kebakaran
  • Pembayaran bisa dilakukan dengan auto debet, Automatic Fund Tranfer aft dan Automatoc Gran Fund agf
  • Denda ringan, hanya 50% dari suku bunga yang berjalan
  • Angsuran terjangkau, khususnya KPR subsidi mulai dari 900 ribu
  • KPR subsidi bebas biaya PPN dan premi asuransi

Dengan mengajukan KPR, setidaknya Anda memiliki kesempatan untuk memiliki rumah tinggal. Sebab setelah pengajuan selesai, rumah bisa ditempati. Anda sudah nyaman dari hujan panas dan bisa berkumpul dengan keluarga. Mungkin kalau menabung, Anda tidak bisa langsung menempati rumah lebih dulu. Anda harus mengumpulkan sampai bisa kebeli dan itupun kalau tidak terpotong kebutuhan kebutuhan lain. Jadi pertimbangkan itu. Sekian, terima kasih telah membaca info tentang syarat, bunga, biaya, proses pengajuan serta tabel angsuran KPR BRI.

 

 

 

 

Penunggu senja yang sesekali ngopi untuk teman membaca.

You May Also Like