Cara Membuat Rekening Untuk Anak Dibawah 17 Tahun BRI Junio

Cara membuat rekening untuk anak dibawah 17 tahun cukup simpel dan mudah. Pasalnya kini Bank BRI telah menyediakan beberapa produk tabungan khusus untuk pelajar SD hingga SMA atau kisaran anak umur 12- 17 tahun. Salah satunya tabungan yang banyak digunakan adalah BRI junio. Lalu apa saja persyaratan, setoran awal dan minimal saldo serta fitur lainnya?

BRI menjadi salah satu Bank di Indonesia yang menawarkan tabungan untuk pelajar. Produk untuk para pelajar ini bisa Anda dipilih dengan syarat dan proses yang cukup praktis dan mudah. Akan tetapi, untuk membuat rekening BRI hanya boleh dilakukan orang tua atau wali dari pelajar yang bersangkutan. Jenis rekening untuk pelajar ini terbagi menjadi dua macam. Namun, sebelum mengupas tuntas jenis-jenisnya, ketahui cara membuat rekening BRI dibawah 17 tahun.

cara membuat rekening untuk anak

Jenis Rekening untuk Pelajar

Cara membuat rekening untuk anak dibawha 17 tahun atau pelajar sangat mudah, Anda dapat memilih jenis rekening yang sesuai. Terdapat 2 produk dari BRI yang dapat dipilih oleh nasabah, antara lain:

1. Rekening BRI Junio

Cara membuat rekening Junio BRI bisa untuk anak usia 0-17 tahun sangat mudah. Untuk anak dibawah usia 12 tahun harus mendapat pendampingan orang tua atau wali. Akan tetapi, orang tua wali harus mempunyai rekening BRI, entah itu Simpedes atau Britama untuk membuat rekening Junio.

Untuk membuka rekening Junio BRI usia 0-12 tahun dengan persyaratan utama, orang tua harus memiliki rekening tabungan BRI, yakni Britama atau Simpedes. Kemudian mengisi formulir pembukaan rekening Junio BRI dengan tepat.

Jangan lupa untuk melampirkan berkas seperti akte kelahiran dan Kartu Keluarga. Selain itu, Anda harus melakukan setoran awal minimal Rp 100.000. Langkah terakhir dilakukan Automatic Fund Transfer (AFT) dari rekening orang tua wali.

Selain tersedia untuk pelajar usia dibawah 12 tahun, Junio BRI juga menawarkan kesempatan untuk membuat rekening untuk usia 12-17 tahun. Namun setoran awalnya sedikit lebih mahal daripada untuk usia dibawah 12 tahun. Jika usia dibawah 12 tahun setoran awal Rp 100.000, namun untuk rekening Junio BRI 12-17 tahun sebesar Rp 150.000.

Kemudian persyaratan membuka rekening BRI junio usia 12-17 tahun dengan mengisi formulir pembukaan. Setelah itu lampirkan kartu pelajar milik anak, fotokopi KTP orang tua, dan surat pernyataan dari orang tua. Syarat administrasi yang harus dibayarkan berupa setoran sebesar Rp 150.000.

2. Rekening Simpanan Pelajar (SimPel)

Rekening Simpanan Pelajar bisa dipakai untuk anak dibawah 17 tahun mulai dari PAUD, TK, SD, SMP, hingga SMA. Akan tetapi, cara membuat rekening BRI Simpel ini tidak perlu membukanya secara langsung ke kantor cabang. Sebab, rekening Simpanan Pelajar ini hanya dapat dibuat di sekolah yang telah bekerja sama dengan BRI.

Untuk pelajar dibawah usia 12 tahun harus mendapat pendampingan dari orang tua atau wali. Sementara usia diatas 12 tahun cukup menyertakan akta kelahiran, kartu pelajar, Kartu Keluarga, dan KTP orang tua.

Menariknya lagi, SimPel tidak memiliki biaya administrasi bulanan, namun nasabah tidak akan mendapatkan kartu ATM. Persyaratan membuka rekening BRI SimPel dengan melakukan penyetoran awal minimum Rp 5.000.

Kemudian melampirkan fotokopi akta kelahiran, Kartu Keluarga, dan KTP orangtua atau wali. Setelah itu isi formulir pembukaan atau formulir tambahan persetujuan orangtua.

Cara Membuat Rekening Untuk Anak dibawah 17 tahun

Jika sudah paham jenis dan persyaratan tabungan BRI junio maupun simpanan pelajar. Silakan iktu prosedur dalam cara membuat rekening untuk anak dibawah 17 tahun pada produk bri junio maupun simpel.

1. Orang Tua Wali dan Pelajar Datang ke Kantor Cabang Bank BRI Terdekat

Pertama, datang ke kantor cabang bank BRI terdekat ketika ingin membuat rekening untuk pelajar. Jangan lupa untuk membawa berkas persyaratan lengkap dan setoran awal sesuai dengan jenis rekening yang akan dibuat.

2. Ambil Nomor Antrian

Setibanya di kantor bank BRI, segera ambil nomor antrian untuk layanan customer service. Silahkan menunggu hingga nomor antrian Anda mendapat panggilan. Cara membuat rekening BRI untuk pelajar dengan memberitahukannya kepada Customer Service.

3. Memilih Rekening Pelajar

Hal yang tidak kalah penting adalah memilih rekening BRI yang sesuai dengan usia pelajar.

4. Tanda Tangan Buku Rekening dan Membuat PIN ATM Rahasia

Jika sudah memantapkan pilihan jenis rekening, proses pendaftaran akan berjalan. Kemudian petugas akan meminta Anda untuk membayar setoran awal pembukaan rekening. Setelah itu, Anda diwajibkan untuk menandatangani buku tabungan dan membuat PIN ATM rahasia berisi 6 digit angka.

Apabila proses registrasi berhasil, CS bank BRI akan menyerahkan buku rekening dan kartu debit atau ATM kepada Anda.

Baca juga : Tabungan BRItama muda : Kelebihan dan Kekuranganya

Kesimpulan

Cara membuat rekening BRI untuk pelajar begitu mudah untuk dilakukan. Nasabah dapat menyelesaikan registrasi dengan begitu cepat. Terimakasih sudah membaca informasi dari kami tentang cara membuat rekening untuk anak dibawah 17 tahun, semoga bermanfat untuk anda dan kita semunya. Baca juga informasi dari kami sebelumnya tentang cara daftar BRI Mobile lewat Iphone.

Penunggu senja yang sesekali ngopi untuk teman membaca.

You May Also Like