Biaya Admin FIF di Bank BCA BRI BNI Mandiri dan Indomaret

Setiap konsumen akan membayar angsuran di semua jenis pembayaran mesti kena yang namanya biaya admin FIF. Walaupun ada yang gratis, namun rata rata mengenakan biaya admin. Hal semacam ini memang menjengkelkan, apalagi bagi konsumen yang sudah susah susah bayar angsuran. Sudah angsuran kena bunga tinggi, ditambah kena potongan administrasi setiap membayar angsuran. Begitulah hutang, maju kena mundur kena.

Sebagai perusahaan multifinance, FIF finance telah menyedia beragam metode pembayaran bagi para konsumennya untuk membayar cicilan. Mulai dari perbankan, agen pembayaran online maupun offline. Konsumen tidak perlu mengjunjungi ke kantor cabang untuk sekadar membayar angsuran. Kalian bsia bayar lewat hp seperti internet banking, mobile banking, agen pembayaran online seperti tokopedia, shopee. ovo, gopay dll. Hanya saja dibebankan biaya admin saat bayar angsuran.

Lalu berapa besar biaya admin FIF jika bayar lewat pembayaran tersedia seperti ATM BCA, BNI, MANDIRI, CIMB NIAGA. bank lainnya? Berikut daftarnya

biaya admin fif

Biaya admin FIF

Jenis PembayaranBiaya admin
BRI3000
BNI4000
BCAGratis
MANDIRI3000
Indomaret4000
Alfamart3500
ShopeeTidak tersedia
Tokopediatidak tersedia
Informasi biaya administrasi bisa berubah sewaktu waktu tergantung kebijakan dari pihak bank

Selain daftar diatas, kemungkin ada metode pembayaran rekanan FIF gruop, namun penulis belum tahu informasinya. Sementara hanya daftar diatas yang memang sering banyak digunakan oleh nasabah FIF. Biaya tersebut terpotong otomatis saat pembayaran. Jadi gak bisa ditawar ya gaes hehe. Jika ingin gratis, bisa pilih bayar angsuran lewat BCA baik ATM, internet maupun klikbca

Adakah Biaya admin Lain?

Dari awal pengajuan pinjaman FIF baik untuk kredit kendaraan bermotor, multiguna gadai BPKB tentu ada biaya administrasinya. Cuma hanya diawal saja. Biaya administrasinya besarnya tergantung dari nominal plafonnya. Kemudian ada biaya biaya dalam kondisi tertentu misal angsuran telat dan pelunasan dipercepat.

Nasabah yang telat membayar angsuran dikenakan denda. Besaran denda sebesar 0.5 % per hari dari nominal angsuran yang tertunggak. Tentu akan menjadi banyak jika telatnya sudah berminggu minggu. Sementara pelunasan dipercepat akan dikenakan pinalty. Besaran pinalty mulai dari 1-6% dari sisa pokok pinjaman. Pelunasan dipercepat biasanya dilakukan setelah berhasil bayar angsuran dengan lancar minimal 6x atau setengah angsuran pokoknya.

Ya begitulah memang ketika punya hutang, ada banyak sekali biaya admin FIF. Setiap bayar saja harus bayar admin, belum lagi kalau kondisi keuangan lagi sekarat tentu angsuran jadi telat. Disitulah kredit akan menjerat. Tapi namannya hutanglah tetap dibayar sampai kapanpun.

Penunggu senja yang sesekali ngopi untuk teman membaca.

You May Also Like